Total Tayangan Halaman

Rabu, 09 November 2011

Pelatihan TOT 2011

Bidang Diklat Badan Koordinasi TKA-TPA Kabupaten Bantul akan menggelar acara pelatihan TOT bagi pengurus Badan Koordinasi TKA-TPA atau ustadz-ustadzah TPA utusan dari masing-masing Badan Koordinasi TKA-TPA Kecamatan se kabupaten Bantul.

kegiatan isnya Allah akan dilakanakan pada :

hari : Ahad
Tanggal : 4 Desember 2011
jam : 07.30 WIB s/d 15.00 WIB
Tempat : MAN Sabdodadi Bantul

Agenda :

1. 07.30 - 08.00 : Registrasi
2. 08.00 - 09.00 : Upacara pembukaan
3. 09.00 - 09.30 : Pre Tes
4. 09.30 - 10.30 : Materi I
5. 10.30 - 11.30 : Materi II
6. 11.30 - 12.30 : Ishoma
7. 12.30 - 14.30 : Materi III ( Mikro Teaching )
8. 14.30 - 15.00 : Penutupan dan sholat asar

pemateri : langsung dari Tim Pemateri dari Badko TKA-TPA Propinsi DIY
Materi Pre Tes :
1. Tentang ke-TPA-nan
2. Ilmu Tajwid
3. Bahasa Arab

peserta adalah : Tiga orang utusan dari Badko TKA-TPA Kecamatan se kabupaten Bantul dan Pengurus Badan Koordinasi TKA-TPA Kabupaten Bantul.

Senin, 30 Mei 2011

rencana kegiatan selanjutnya bidang diklat hasil rakerda 29 Mei 2011

RENCANA PROGRAM BIDANG DIKLAT SELANJUTNYA
HASIL RAKERDA BADKO TKA-TPA KAB BANTUL 29 MEI 2011
DI TPA SULTAN AGUNG PLERET

1. Bedah Buku
Program ini direncana akan dilaksanakan bulan Pebruari 2012.
2. Pelatihan Mahir I dan II
Kegiatan ini dilimpahkan kepada masing-masing Rayon waktunya menyesuaikan.
3. Pelatihan Bahasa Arab
Dengan sasaran para ustadz-ustadzah TPA se Kab Bantul. Program kegiatan ini direncana akan diadakan 20 kali pertemuan dengan start bulan Maret 2012.
4. Pembentukan Tim Tartil dan Trainer
Sudah dalam proses dan akan dilanjutkan bulan Juni 2011 ini.
5. Munaqosyah Ustadz dan Santri
Juni – Agustus 2011 untuk sosialisasi ke Rayon dan Unit TKA-TPA.
September – Oktober 2011 pelaksanaan Munaqosyah baik Ustadz maupun santri.

laporan tahun pertama badkoda TPA Kab bantul bidang diklat

LAPORAN TAHUN PERTAMA BADKO TKA-TPA KAB BANTUL
BIDANG DIKLAT

a. Pelatihan Khot

Telah dilaksanakan pada hari Ahad, 24 Oktober 2010 bertempat di kantor Badko TKA-TPA Kab Bantul. Dengan pemateri / pembimbing bapak KH Chumaidi Ilyas. Peserta dari ustadz-ustadzah perwakilan Rayon sebanyak 36 orang.

b. Tartil S-1

Beberapa Rayon telah melaksanakan , diantaranya : Pandak, sewon, sanden, piyungan (trainer dari Badko TPA Kab Bantul )

c. Pelatihan Tingkat Dasar

1. Pada hari Ahad 20 Juni 2010 di Rayon Bantul dengan pemateri Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I, Judi Iswanto dan Ahmadi.
2. Pada hari Ahad 27 Juni 2010 bertempat di Masjid AR-RIFA’I Tegalkembang Imogiri dengan pemateri Achivement Motivation training ( AMT ) untuk memberikan semangat kepada ustadz-ustadzah di sekitar Imogiri oleh Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I
3. Pada hari Ahad 11 Juli 2010 di Rayon Dlingo dengan pemateri Fauzan Luthfiyanto dan Arif Setyawan dengan tema metodologi Mengajar dan management pengelolaan TKA-TPA
4. Pada hari ahad 14 Nopember 2010 di Rayon Kretek dengan pemateri Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I dan Ahmad Tujiman dengan materi metodologi mengajar Iqro, management TKA-TPA dan BCM.
5. Pada hari ahad 23 Januari 2011 di TPA SUNAN GESENG Jolosutro Piyungan dengan pemateri Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I, Arif Setyawan dan Arif Yulianto dengan materi metodologi mengajar Iqro dan management TKA-TPA.
6. Ahad 24 April 2011 di Rayon Kasihan dengan pemateri Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I, Endro Suwarno dan Arif Yulianto dengan materi Keutamaan menjadi ustadz, management TKA-TPA dan pengelolaan kelas.
7. Di hari yang sama Ahad 24 April 2011 di Sewon diadakan pelatihan ustadz-ustadzah dengan pemateri Ahmadi, Ahmad Tujiman dan M Razes Taufik.



d. Pelatihan Mahir I dan Mahir II

Pelaksanaannya dilimpahkan kepada masing-masing Rayon

e. Pelatihan BCM

Telah dilaksanakan bersamaan dengan pelatihan Tingkat Dasar dan Mahir di Rayon

f. Pelatihan Bahasa Arab

Belum dilaksanakan

g. Bedah Buku

Belum terlaksana karena rencana akan diadakan pada tahun 2012 mendatang.

h. Pembentukan Tim Trainer Daerah

Telah diadakan pendataan dari Rayon yang mampu menjadi Tim Trainer, namun belum ada tindak lanjut pelaksanaannya. Semoga tahun ini bisa terealisasi segera.

Minggu, 19 Desember 2010

kecamatan Pundong pelatihan mahir II

Bertempat di aula kecamatan Pundong Badko TKA-TPA kecamatan Pundong mengadakan kegiatan pelatihan Ustadz tingkat mahir II
pelaksanaan :

hari : Selasa
tanggal : 7 Desember 2010
jam : 08.00 WIB sampai pukul 12.00 WIB
Tempat : aula kecamatan Pundong

Dengan Materi
1. Iqro Klasikal bersama ustadz Joko prayitno dari AMM
2. BCM bersama ustadz Ahmad Tujiman dan ustadz Ahmadi

kegiatan ini sangat menarik, sehingga para peserta dapat mengikutinya dengan penuh semangat.

Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas dan profesionalitas di kalangan ustadz-ustadzah TPA di wilayah kecamatan pundong.

Selasa, 23 November 2010

Penataran Tingkat Dasar Kec Kretek

PENATARAN TINGKAT DASAR
CALON USTADZ-USTADZAH TPA DI RAYON KECAMATAN KRETEK


Alhamdulillah atas dukungan dari berbagai pihak, akhirnya Badko TKA-TPA Rayon Kecamatan Kretek Kabupaten Bantul, berhasil menyelenggarakan kegiatan penataran Tingkat Dasar Calon Ustadz yang pelaksanannya pada :

Hari : Ahad
Tanggal : 14 Nopember 2010
Jam : 08.30 WIB – 12.00 WIB
Tempat : Balai Desa Tirtosari Kecamatan Kretek.

Pemateri :
1. Ustadz Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I
a. Metodologi Pengajaran Buku Iqro
b. Manajemen pengelolaan TKA-TPA
2. Ustadz Ahmad Tujiman
BCM ( Bermain, Cerita dan Menyanyi )

Acara dimulai dengan acara upacara pembukaan dengan susunan acara sebagai berikut :

1. Pembukaan
2. Pembacaan kalam Ilahy
3. Sambutan ketua panitia
4. Sambutan Lurah Desa Tirtosari
5. Sambutan Camat Kecamatan Kretek

Sambutan dari kecamatan diwakili oleh bapak Jalil selaku Kasi Kemas, beliau menyampaikan pesan kepada segenap ustadz-ustadzah TPA agar bisa menjadi seorang Pejuang, bukan sebagai penjahat atau penghianat.
6. Do’a
Do’a dipimpin oleh bapak Drs. H Imam Mawardi,M.S.I selaku kepala KUA kecamatan Kretek
7. Penutup


Setelah selesai upacara pembukaan dilanjutkan acara initi,
Materi I : Metodologi pengajaran buku Iqro
Materi II : Manajemen Pengelolaan TKA-TPA
Materi III : BCM ( Bermain Cerita dan Menyanyi )

Alhamdulillah kegiatan ini sukses dan lancer dan banyak sekali peserta yang hadir mengikuti kegiatan tersebut. Mudah-mudahan kedepan ustadzustadzah TPA ini lebih giat dan lebih rajin serta berusaha tetap meningkatkan ilmu dan keahliannya. Agar tujuan yang akan dicapai dapat terwujud, amiiiin.


*****

Sabtu, 21 Agustus 2010

pelatihan ustadz-ustadzah TKA-TPA Rayon Bambanglipuro

Berikut ini jadwal kegiatan pelatihan ustadz-ustadzah TKA-TPA se Rayon Bambanglipuro yang bertempat di SMP Muhammadiyah 1 Bambanglipuro

A. Ahad, 15 Agustus 2010
07.30 - 10.00 : Materi I Menghafal Asmaul Husna oleh ustadzah zusniyati M, S.Ag

B. Ahad, 22 Agustus 2010
07.00 - 08.30 : Psikologi Anak bersama ustadz Fauzan Luthfiyanto,S.Pd.I
08.45 - 10.00 : Tartil / murottal bersama ustadz Imron Rossadi,S.Ag

C. Ahad, 29 Agustus 2010
07.00 - 08.00 : BCM bersama ustadz Ahmad Tujiman
08.15 - 09.15 : bersama ustadz Aris Samsugito,S.Ag ( insya Allah ), tetapi sedang prajab di Semarang.

D. Ahad, 05 september 2010
07.00 - 08.00 ; Tibbun Nabawi bersama ustadz Zainuri
08.15 - 09.15 : Management TPA bersama ustadz Arif Setyawan,S.Sos.I

kita doakan semoga lancar, sukses dan menghasilkan output ustadz-ustadzah TPA yang lebih berkwalitas, amiin.

Kamis, 19 Agustus 2010

prosedur permohonan pemateri

KETENTUAN UMUM
PERMOHONAN USTADZ / PENATAR / PEMATERI
PENATARAN / SIMPOSIUM / LOKAKARYA DLL


1. Pemohon mengajukan kepada Ketua Umum Badko TKA-TPA Daerah Kabupaten Bantul.
2. Surat permohonan dikirimkan kepada ketua Umum Badko TKA-TPA Kabupaten Bantul paling lambat satu minggu sebelum acara diselenggarakan.
3. Ketua Umum mendelegasikan tugas kepada Tim penatar Badan Koordinasi TKA-TPA Kabupaten Bantul.
4. Pemohon menyerahkan surat permohonan yang berupa surat tertulis yang ditanda tangani oleh ketua Rayon / ketua panitia dan berstampel dan dapat mengingat kepada pengurus Badkoda tentang penyelenggaraan kegiatan melalui SMS / Telp. Dapat juga memeberitahuakan rencana pelatihan melalui SMS kemudian diikuti dengan surat tertulis yang ditandatangani oleh ketua Rayon.
5. Setiap penyelenggara penataran diwajibkan :
Bila pemateri/trainernya dari Badko TKA-TPA Propinsi DIY saja, agar membuat surat tembusan kepada Badko TKA-TPA Kabupaten Bantul.
6. Pemohon menyiapkan materi-materi yang akan disampaikan dalam penataran khususnya berkaitan dengan pengelolaan TKA-TPA.
7. Untuk materi khusus diharapkan ustadz untuk membuat makalah yang akan disampaikan dan supaya Badkoda diberi salinan sebagai dokumentasi.
8. Pemateri diharapkan datang sendiri dan atau dijemput bila keadaannya darurat.
9. Pemateri harus datang 15 menit sebelum acara dimulai.
10. Pemateri harus dapat menjaga nama baik Badko TKA-TPA Kabupaten Bantul.
11. Pemateri harus berpakaian rapid an bersikap yang baik.
12. Jika pemateri tidak dapat hadir atau membatalkan kesanggupannya, maka harus memberitahukan kepada ketua Umum Badko TKA-TPA Kabupaten Bantul langsung dan atau lewat pengurus harian yang lain maksimal 3 hari sebelum acara diselenggarakan.
13. Honor ustadz/instruktur untuk penataran Tingkat Rayon TKA-TPA se kabupaten Bantul minimal Rp. 50.000,00.
14. Penyelenggara diharapkan untuk memberikan infak kepada Badko TKA-TPA Kabupaten Bantul minimal Rp. 1000,00.
15. Penyelenggara penataran dapat mengajukan keringanan/pembebasan biaya honor ustadz dan atau infak jika tidak mampu/sanggup.
16. Penataran minimal diikuti minimal 10 peserta.
17. Ketentuan lain yang belum diatur dalam ketentuan ini dapat diatur kemudian.